Beberapa Puisi Karya Siswa/siswi SMP Negeri 4 Aimere

Menurut Pradopo puisi adalah  rekaman dan interpretasi pengalaman manusia yang penting, diubah dalam wujud yang paling berkesan. Nah kali ini saya akan memposting beerapa puisi karya siswa/siswi SMP Negeri 4 Aimere. Walaupun masih sederhana, namun karya mereka ditulis dengan jujur dari dalam hati. Sekali lagi dengan keterbatasan yang kami alami, mungkin beberapa karya ini bisa menjadi penyemangat saya maupun orang lain untuk lebih banyak berkarya, terutama di bidang karya sastra.


Guruku
(Karya Anggela)
Guruku sungguh luar biasa jasamu
Engkau selalu mengajar kami
Walau kami bandel dan tidak mendengarkanmu

Guruku...oh, guruku
Engkau tidak pernah lelah
Mengajar kami murid-muridmu
Pengorbananmu sangat besar untuk negara ini

Guruku...
Terimakasih tuk semuanya
Pengorbananmu dan jasamu
Kini ku hanya berdoa
Semoga engkau dilindungi
Oleh Bapa yang Maha Kuasa

Ibu
(Karya Childa S)
Ibu...
Engkau yang telah mengandung aku selama 9 bulan
Engkau yang telah merawat dan menjagaku
Sejak aku kecil sampai sebesar ini

Oh, Ibu...
Betapa besar jasamu
Terimakasih Ibu
Tanpamu aku tak ada di dunia ini
Ibu kudoakan kau panjang umur

Tentang Ibu
(Karya Kresensia Bhoki)
Ibu, engkaulah seorang yang baik
Tanpamu, ku tak bisa hidup di bumi ini
Dan engkaulah yang perduli padaku

Ibu, kau lebih berharga dan berarti di dunia ini
Aku akan selalu berada disampingmu
Pelukanmu ibu, sangat hangat
Terimakasih ibu, engkaulah pahlawan yang selalu berkorban
dan selalu ada dalam hatiku

Ibu
(Karya Maria Bate)
Engkaulah yang telah melahirkan dan merawatku
Ibu juga menggendongku sampai aku berumur satu tahun
Alangkah gembiranya aku saat kecil dulu
Ibu sudah mengajariku apa saja yang belum diketahui

Oh...Ibu
Sungguh besar jasamu
Aku berjanji akan membalas semua jasamu

Ibu
(karya Anastasia Bupu)
Ibu
Engkau telah melahirkan dan membesarkan aku
Engkau tak pernah lelah untuk merawat aku sampai sekarang
Ibu
Jasamu tak pernah aku lupakan
Tanpa engkau aku tak pernah ada di dunia ini
Karena engkau berarti dalam hidupku

Sekolahku
(karya Heronimus Maja)
Sekolahku tempat aku belajar dan menimba ilmu
Hari demi hari
Bulan demi bulan
Kulewati untuk menimba ilmu
Sekolahku, tempat aku bertemu dengan guru dan sahabat

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel